PEMKON Singosari Kec.Talang Padang Tanggamus, Memperingati tahun baru Islam 1445 H dengan Doa dan Dzikir bersama.

Tapislampungnews.com
Tanggamus — Pemerintah pekon, pekon Singosari kabupaten Tanggamus beserta pengurus masjid Al- Mubaroq menggelar acara doa dan Dzikir r bersama dalam rangka memperingati tahun baru Islam 1445 H.
Hadir dalam acara tersebut seluruh Aparatur Pekon singosari, para tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat , santriwan dan santriwati serta warga masyarakat di lingkungan Masjid Al-Mubarok Pekon singosari kec.talang Padang kab.Tanggamus.
Acara doa yang dipimpin oleh Ust.Suprastio berlangsung khusyuk dan khidmat, Ust Suprastio juga menekankan “agar warga pekon Singosari harus terus memupuk rasa cinta tanah air dan setiap tahun baru Islam menjadi momentum evaluasi diri agar tetap Istiqomah dalam Islam serta laksanakan ibadah sesuai Syari’at islam dan adat serta jangan mau dipecah belah oleh pihak manapun”.ujar nya.
Kepala pekon Singosari SIGIT FAJRIYANTO ISNAENI, S.Pd mengatakan bahwasanya kegiatan tersebut merupakan kegiatan rutin yg kerap di gelar setiap tahun.
” Kegiatan peringatan tahun baru Islam 1445 H ini merupakan kegiatan rutin yg selalu kami gelar setiap tahun, yg bertujuan untuk mengingat kan kita semua akan keindahan Islam, dan dengan harapan agar kiranya kelak para generasi penerus pekon ini dapat selalu mengingat juga melaksanakan nya di tahun-tahun yang akan datang” ungkap SIGIT
penuh semanagat.
Acara dilanjutkan dg pemberian santunan Yatim piatu kpd anak2 dilingkungan sekitar RW 01 Pekon Singosari.#chandra